Cara Treatment Lanjutan Black opal | Seputar Info Menarik

Cara Treatment Lanjutan Black opal

By

Cara Treatment Lanjutan Black opal

Black Opal Banten, mungkin batu yang satu ini sudah menjadi salah satu koleksi batu cincin anda. Karena tak lengkap rasanya bagi gemslover apabila belum memiliki batu yang berasal dari kabupaten Lebak Banten ini. Bagi anda yang sudah mempunyai Batu Black Opal dengan kembang warna atau jarong tentunya akan menjadi kepuasan tersendiri . Namun bagi anda yang mempunyai batu Black opal tapi belum mengeluarkan kembang warna atau jarong, tentunya anda akan berusaha agar batu Black opal kesayangan anda cepat mengeluarkan warna jarong dengan berupaya mentreatment batu Black Opal kesayangan anda tersebut.

Bagi anda yang belum tahu cara treatment cepat untuk mengelurkan warna kembang pada batu Black opal anda bisa melakukan salah satu tips dari saya untuk mengelurkan warna kembang warna atau jarong pada batu Black opal.

Cara Treatment Lanjutan Black opal

Setelah sebelumnya saya posting artikel Cara awal treatment batu Black opal, yang mana pada postingan sebelumnya untuk mengetahui bahan yang berkualitas untuk bisa di treatment agar batu Black Opal cepat mengeluarkan warna kembang. Kali ini saya akan mengulas tentang treatment selanjutnya setelah anda membaca postingan saya sebelumnya yaitu Cara awal treatment batu black opal.

Setelah anda membaca dan mengetehui bagaimana cara memilih bahan black opal yang bagus dan berkualitas tentunya anda tidak sabar lagi untuk mengetahui proses treatment selanjutnya untuk menjadikan batu Black opal anda keluar kembang warna.


Dan berikut adalah langkah selanjutnya agar Black opal keluar kembang warna :
  • Setelah batu Black opal anda tiriskan dari rendaman minyak dan di angin-anginkan (baca artikel sebelumnya Cara awal treatment batu Black opal ), kemudian anda jemur batu tersebut dalam wadah tanpa rendaman kurang lebih 3 jam atau sampai minyak di permukaan batu mengering.
  • Setelah batu kering,angkat dan gosok batu Black opal anda dengan amplas halus atau kulit.
  • Siapkan toples kaca atau botol yang berwarna bening lengkap dengan penutupnya, kemudian isi dengan air hujan atau kalau tidak ada air hujan bisa menggunakan air AC.
  • Setelah itu masukan batu Black opal anda kedalam toples atau botol kemudian tutup rapat dan kencang agar udara tidak bisa masuk ke dalam wadah tersebut.
  • Simpan toples atau botol yang berisi rendaman Black opal di tempat gelap dengan suhu kamar, misalnya di kolong tempat tidur atau lemari agar tidak terkena cahaya langsung, baik cahaya lampu maupun cahaya matahari.
  • Keesokan harinya, jemur rendaman Black opal anda bersama wadah dan air rendaman batu Black opal anda dibawah terik matahari kurang lebih 2-3 jam.
  • Setelah anda jemur anda angkat dan simpan kembali rendaman batu Black opal anda di tempat yang tidak terkena sinar ataupun cahaya.
  • Lakukan penjemuran setiap hari secara rutin untuk hasil yang optimal, dan jangan sering membuka penutup wadah rendaman batu Black opal anda.
  • Seminggu sekali anda periksa batu anda tersebut apakah sudah ada tanda keluar kembang warna.
  • Apabila belum ada perkembangan,poles batu dengan amplas halus atau kulit setelah batu di keringkan dengan tisu.
  • Masukan kembali batu Black Opal anda ke dalam wadah rendaman anda setelah selesai anda poles, lalu simpan kembali dalam ruangan kedap cahaya dengan tertutup rapat.
Lakukan Cara Treatment Lanjutan Black opal di atas terus menerus sebelum batu anda mengeluarkan kembang warna. Untuk lamanya waktu treatment bisa membutuhkan waktu 1-3 bulan tergantung bahan batu Black Opal anda serta juga keuletan serta kesabaran anda dalam mentreatmentnya, selain keberuntungan anda pastinya. Karena bisa jadi belum sampai sebulan batu Black Opal anda sudah menampakan kembang.

Itulah tips dari saya tentang bagaimana mengelurakan kembang warna atau jarong pada batu black opal. Selain cara diatas ada juga treatment dengan minyak yang akan saya ulas di postingan selanjutnya dengan judul Treatment Black Opal dengan minyak.
Semoga artikel saya kali ini bisa bermanfaat buat sobat Pencinta BO semuanya. Terima kasih
Salam gemslover

17 comments:

  1. sangat membantu
    silahkan mampir juga di www.marnatasirait.blgsppot.com

    ReplyDelete
  2. Anonymous4/04/2015

    Terima kasih bos Marnata sirait....terimakasih juga kunjunganya.pasti saya berkunjung balik ke blog bosku

    ReplyDelete
  3. Kalo pake minyak zaitun gimana??
    Sama nggak treatment nya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Anonymous6/12/2015

      sama aja bos yoan...

      Delete
    2. Anonymous6/12/2015

      sama aja bos yoan...

      Delete
  4. Klw udh mulai kluar jerongnya , gmn rawatan lanjutan agar tambah bnyak kmbang jerongnya boz?

    ReplyDelete
  5. Anonymous6/22/2015

    Point ke 3 traetment kalau tidak ada air hujan,pake air ac ato air kelapa,ato mungkin air mineral juga bisa kang?mohon pencerahannya

    ReplyDelete
  6. Anonymous6/22/2015

    Point ke 3 traetment lanjutan menjelaakan tentang pemakaian air hujan,kalau tidak ada air hujan pake air apa kang sueb?apakah air ac bisa?ato air kelapa?ato mungkin air mineral juga bisa kang?mohon pencerahannya

    ReplyDelete
  7. Anonymous10/18/2015

    Ane mau nanya donk om pas yang "Keesokan harinya, jemur rendaman Black opal anda bersama wadah dan air rendaman batu Black opal anda dibawah terik matahari kurang lebih 2-3 jam"
    Nah itu tutup wadah atau toplesnya di buka atau di biarin ketutup aja om?
    Thanks

    ReplyDelete
    Replies
    1. boleh di buka gan tutupnya gan, yang penting batu terendam minyak biar gak pecah..

      Delete
    2. Anonymous10/19/2015

      Maap om, mungkin maksudnya batu terendam di dalam air rendaman kali ya?
      Soalnya kan postingannya yg ini pake air hujan atau ac. Hehe...
      Oiya om, kalo ane treatment-nya di rendam pake air kelapa + perasan jeruk nipis. Nah menurut sampean gmn?
      Kebetulan air hujan sulit di dapat & di rumah gak pake ac. Sebelumnya dapat info jg pake air kelapa + jeruk nipis jg bisa.
      Mohon pencerahannya

      Terima kasih

      Delete
    3. iya gan, maksudnya terendam air,,hehe. kalau pakai air kelapa boleh juga gan, tapi saya belum pernah mencoba di campur dengan air jeruk nipis. taapi kalau menurut agan efektif di coba aja gan. kalau tidak ada air hujan/AC saya pakai minyak zaitun buat penggantinya gan. Tapi bukan minyak zaitun yang buat kecantikan seperti prodak mustika ratu

      Delete
    4. Gan tanya.. klo kyk pakek produk mustika ratu apa bisa? Sle ini bru 2 hri saya treatmen

      Delete
    5. boleh saja gan nuralfan,,,tp klo produk itu minyaknya dah campuran, reaksinya lebih lama dibandingkan dengan yang asli

      Delete