Tips agar hemat bensin | Seputar Info Menarik

Tips agar hemat bensin

By

Tips agar hemat bensin 

Bensin atau premium merupakan bahan bakar sebuah kendaraan baik itu mobil maupun motor. Di karenakan pada akhir-akhir ini harga bensin terus mengalami kenaikan harga, maka banyak orang khususnya pengendara mobil maupun motor mengeluhkan masalah ini. Apalagi bagi para pengguna kendaraan yang mempunyai kendaraan dengan CC tinggi, karena sudah pasti akan lebih banyak membutuhkan bahan bakar. Oleh karena itu kita harus pintar untuk menghemat bensin agar pengeluaran kita tidak tambah membengkak, hanya untuk membeli bahan bakar untuk mobil kita.

Untuk menghemat bahan bakar bensin, kita bisa mensiasatinya sendiri tanpa harus menambahkan alat atau bahan lain yang dicampurkan ke bensin, agar bensin menjadi irit. Karena alat atau campuran bahan bakar untuk menghemat bensin justru terkadang membuat masalah lain di kemudian hari, seperti mesin mobil yang gampang kehilangan tenaga, dan lain sebagainya. Akibatnnya, bukan membuat irit pengeluaran, tetapi justru akan menambah pengeluaran karena mobil anda akan sering masuk bengkel untuk servis mesin yang lebih sering. Tentunya ini akan merugikan anda, terlebih lagi bila mobil anda dipakai untuk mencari uang. Maka hal ini akan membuat anda merugi dua kali lipat, karena anda harus mengeluarkan uang untuk ongkos servis, dan anda kehilangan waktu untuk mencari uang karena mobil anda sedang di bengkel. Agar kendaraan kita lebih berhemat bahan bakar bensin, mengingat mobilitas yang tinggi pada kendaraan anda hingga banyak menghabiskan bahan bakar bensin, mulai sekarang cobalah menghemat bahan bakar kendaraan anda dengan cara yang gampang, yaitu dengan mengendarai kendaraan secara baik dan benar.

Tips agar hemat bensin

Bnayak hal yang orang lakukan untuk menghemat bahan bakar pada kendaraan mereka. Salah satu upaya menghemat bahan bakar bensin sendiri sudah banyak di lakukan, seperti penggantian karburator. Dengan penggantian karburator, bisa menghemat bensin sampai dengan 20%. Namun perlu di ingat, penggantian karburator pada sebagian jenis mobil akan menimbulkan beberapa efek samping seperti karburator yang tidak sesuai hingga mobil anda kurang bertenaga.
Adapun tips menghemat bahan bakar yang benar adalah dengan merawat mobil anda secara berkala. Munkin anda tidak menyadari perbandingan komsumsi bahan bakar bensin pada kendaraan anda pada waktu masih baru, di bandingkan dengan dengan beberapa bulan atau tahun terakhir. Secara otomatis, kendaraan yang kurang terawat akan lebih banyak mengkomsumsi bahan bakar di karenakan pemakaian.

Cara menghemat bahan bakar bensin

Untuk itu anda bisa lakukan tips menghemat bensin dengan kebiasaan berkendara. Dengan tips-tips berikut ini, anda bisa menghemat bahan bakar bensin sampai dengan 20%. Dan berikut beberapa tips menghemat bensin yang bisa anda lakukan pada kendaraan anda.


Perawatan berkala setiap 5.000 km

Pentingnya merawat komponen atau onderdil mobil, terutama filter. Kemudian melakukan penyetelan ulang pada pengapian dari mesin. Agar bensin lebih hemat, setel campuran udara dan bensin agar tercampur secara homogen.

Perawatan kopling

Kopling yang nyentut atau tidak berjalan normal, bisa menjadi penyebab borosnya bahan bakar bensin. Oleh karenanya, periksa kinerja kopling mobil anda apakah bisa meneruskan putaran mesin dengan baik. Untuk mengetes kopling anda, yang bisa dilakukan adalah dengan menghidupkan mesin kemudian masuk ke transmisi gigi satu. Injaklah pedal kopling secara rapat, lalu lepaskan. Perhatikan jarak pergerakan mobil pada lantai mulai bergerak. Untuk kopling yang baik, jarak peegerakan mobil harus mencapai 50% dari pergerakan yang ada.

Memeriksa tekanan angin ban

Tekanan angin pada ban mobil anda juga dapat mempengaruhi komsumsi bahan bakar bensin pada kenndaraan anda. Ini disebabkan karena ban tidak bisa menahan tumpuan beban mobil, sehingga tarikan menjadi berat. Secara otomatis gas yang di perlukan akan bertambah besar. Dengan tekanan angin ban yang sesuai, mobil akan berjalan dengan ringan. Ukuran jenis ban juga mempengaruhi pergerakan roda. Untuk itu sesuaikanlah ban mobil anda sesuai velg roda. Untuk jenis mobil sedan, tekanan angin yang dibutuhkan adalah 28 untuk roda depan dan 32 untuk roda belakang.


Kendarai mobil secara konstan dan benar

Dengan mmengendarai mobil dengan benar, anda dapat menghemat bahan bakar sampai dengan 15%. Injak pedal gas secara halus tanpa harus di kagetkan karena akan membuang bahan bakar lebih banyak. Untuk jenis mobil yang menggunakan rpm meter, usahakan tidak melampaui 50%. Apabila pada mobil anda tanda merah berada pada 6000 rpm, usahakan hanya memakain 3000 rpm. Pertahankan kecepatan mobil secara stabil, misalnya dalam kecepatan 80 km/jam. Apabila kecepatan mobil lebih dari 80 km/jam, pindahkan gigi ke over drive apabila mobil anda di lengkapi dengan transmisi over drive.
Itulah tips menghemat bahan bakar bensin untuk kendaraan anda. Dengan memperhatikan hal-hal di atas, niscaya mobil anda akan lebih menghemat bensin. Apabila anda kurang paham mengenai mesin mobil, ada baiknya penanganan di lakukan oleh ahlinya seperti mekanik mobil pada bengkel-bengkel mobil yang punya reputasi baik.

0 komentar:

Post a Comment