Cara memutihkan kulit tubuh dengan bahan alami | Seputar Info Menarik

Cara memutihkan kulit tubuh dengan bahan alami

By
Cara memutihkan kulit tubuh dengan bahan alami - Banyak orang yang mencari cara agar kulit tubuh yang dimilikinya menjadi putih bersih dan juga mulus. Bahkan bagi sebagian orang yang berkantong tebal, rela mengeluarkan biaya yang mahal demi memutihkan kulit tubuhnya dengan bantuan klinik kecantikan dan juga penggunaan obat-obatan atau kosmetik yang harganya relatif mahal. Banyak resiko dan efek samping yang bisa di dapat, apabila kita tidak teliti dalam menggunakan obat dan cream pemutih kulit tubuh yang baik baik. Apalagi sekarang banyak produk yang mengandung bahan-bahan berbahaya, serta banyak produk kecantikan yang di palsukan. Alih-alih menginginkan kulit tubuh menjadi putih dan mulus, justru akan terjadi masalah lain pada kulit tubuh kita apabila kita tidak berhati-hati dalam penggunaan obat-obatan atau cream pemutih.

Cara memutihkan kulit tubuh dengan bahan alami

Setelah sebelumnya saya ulas rahasia dibalik wajah mulus dan bersih untuk anda, sekarang saya akan berikan beberapa cara yang alami untuk memutihkan kulit tubuh. Dengan cara ini,  akan lebih aman tanpa efek samping karena memakai bahan-bahan alami. Walaupun cara ini lebih ribet di bandingkan dengan menggunakan obat-obatan pemutih kulit atau cream pemutih kulit yang moderen, namun menggunakan cara alami untuk memutihkan kulit tubuh anda akan meminimalisir efek atau dampak yang akan di timbulkan. Selain itu, biaya yang di keluarkan juga akan lebih murah di bandingkan menggunakan obat atau cream pemutih tubuh.

Bahan bahan alami untuk memutihkan tubuh bisa dengan gampang di dapatkan. Apabila dalam pemakaianya di lakukan secara rutin dan teratur, dalam waktu yang tidak begitu lama anda akan memiliki kulit tubuh yang putih bersih. Bahan pemutih tubuh alami juga bisa di gunakan untuk kulit lipatan, seperti ketiak dan pangkal paha, siku tangan, maupun kulit lutut kaki. Yang mana pada derah tersebut pada umumnya warna kulit terlihat lebih gelap. Berikut adalah bahan-bahan alami yang bisa anda gunakan untuk memutihkan kulit tubuh anda. 

Untuk memutihkan kulit wajah


Bengkoang

Caranya : Ambil satu buah bengkoang kemudian kupas bersih, kemudian cuci dengan air bersih. Selanjutnya parut bengkoang atau bisa di blender tanpa air. Kemudian peraslah bengkoang untuk di ambil airnya, lalu diamkan hingga sari bengkoang mengendap. Selanjutnya ambil endapan sari bengkuang dan buang airnya. Oleskan sari endapan bengkoang secara merata ke seluruh wajah anda, lalu diamkan selama kurang lebih 30 menit kemudian bilas wajah anda menggunakan air bersih. Lakukan hal ini secara rutin setiap pagi dan malam hari menjelang tidur. Apabila di lakukan secara rutin, anda akan memiliki wajah putih dan bersih yang anda idamkan.

Susu

Caranya : Penggunaan susu akan lebih baik jika menggunakan susu segar atau susu murni. Namun bila tidak ada, anda bisa menggunakan susu bubuk yang di adon dengan air dingin. Oleskan susu ke seluruh permukaan wajah. Diamkan selama 30 menit, lalu bilas wajah anda dengan air hangat. Lakukan hal ini secara rutin setiap malam menjelang tidur.

Jeruk nipis dan putih telur

Caranya : Belah jeruk nipis menjadi dua bagian, kemudian peras ambil airnya. Kemudian telur, di ambil putihnya saja (lebih bagus telur ayam kampung). Campurkan kedua bahan tersebut aduk hingga merata. Selanjutnya oleskan campuran kedua bahan ke wajah anda secara merata. Diamkan selama 15-20 menit, setelah itu bilas wajah anda menggunakan air hangat. Lakukan cara ini setiap malam menjelang tidur.

Buah alpukat

Caranya : Ambil satu alpukat yang matang lalu ambil dagingnya. Haluskan daging buah alpukat, bisa di remas atau pun di blender. Oleskan cream alpukat ke wajah anda secara merata, diamkan selama 20 menit, kemudian bilas wajah anda menggunakan air bersih. Lakukan hal ini secara teratur setiap pagi dan malam hari.

Bahan alami untuk memutihkan kulit tangan dan kaki


Wortel dan jeruk lemon

Caranya : Blender wortel secukupnya kemudian peras di ambil airnya saja. Potong buah lemon menjadi 2 bagian kemudian peras ambil airnya. Campurkan kedua bahan tersebut, usapkan secara merata ke tangan dan kaki anda, diamkan selama 30 menit. Lakukan hal ini pagi dan sore hari sebelum mandi. Kemudian bilas menggunakan air bersih atau bisa di bersihkan pada waktu mandi.

Tepung beras dan olive oil

Caranya : Adon tepung beras menggunakan minyak zaitun hingga menyerupai cream. Oleskan pada tangan dan kulit anda, diamkan selama 30 menit lalu bilas menggunakan air bersih.


Bahan alami untuk memutihkan lipatan pangkal paha dan ketiak


Jeruk lemon

Caranya : Potong buah lemon menjadi 2 bagian, kemudian peras ambil airnya. Oleskan perasan air jeruk lemon pada bagian kulit yang menghitam 15 menit sebelum mandi pagi dan mandi sore. Lakukan cara ini secara rutin untuk hasil yang maksimal.

Tawas

Caranya : Rendam tawas dalam air hangat, setelah larut oleskan pada kulit yang menghitam atau bisa menggunakan handuk kecil yang di usapkan ke kulit yang hitam. Lakukan pagi dan sore hari 15 menit sebelum mandi.

Cara memutihkan kulit lutut dan siku tangan

Untuk memutihkan kulit bagian lutut dan siku tangan, anda bisa menggunakan lemon atau jeruk nipis. Caranya : potong lemon atau jeruk nipis menjadi bagian kemudian usapkan potongan lemon atau jeruk nipis ke lutut kaki dan siku tangan anda. Lakukan cara ini 2-3 kali sehari.

Itulah beberapa cara memutihkan kulit tubuh dengan bahan alami yang bisa anda lakukan di rumah. Bagi yang mempunyai kulit sensitif, ada baiknya apabila ingin menggunakan bahan-bahan tersebut, bisa di coba dahulu pada kulit tangan. Apabila tidak ada iritasi, maka cara-cara di atas bisa di lakukan. Namun yang terpenting adalah dengan selalu menjaga kulit agar selalu sehat sehingga nantinya anda akan memiliki kulit yang putih bersih, dan lembut alami.

0 komentar:

Post a Comment